#JanganSalahBerharap
06.47
Assalamu’alaikum
Halloo...Kali ini, aku bakalan membahas tentang “berharap”.
Berharap
adalah suatu keinginan supaya terjadi/meminta supaya. Tentu kita selalu mempunyai
perasaan ini, sebuah harapan. Berharap itu tidaklah salah, akan jadi salah jika
kita salah dalam menempatkan harapan kita.
Manusia sering kali berharap sesuatu kepada sesama makhluk yang mana hanya akan menimbulkan kegelisahan atau sebuah kekecewaan apabila yang diharapkan tidak terjadi. contohnya: berharap dia membalas kebaikan kita, ingin dipuji, dihargai, dan lain sebagainya.
Menjadi hal aneh kalau kita ini bergantung pada sesama manusia, yang sama-sama diciptakan.
Seseorang yang semakin ia berharap kepada sesama manusia, kehidupnya tak akan pernah tenang. Kita tahu bahwa manusia itu tak punya daya dan upaya tanpa bantuan Allah SWT, tanpa seizin-Nya berharap sebesar apapun tak akan memberi manfaat sedikitpun.
Allah yang Maha Menguasai, menggenggam dan menggerakkan segalanya. Maka, cukuplah berharap kepada Allah SWT. Dengan berharap hanya kepada Allah SWT hidup akan lebih bahagia.
Dengan selalu
mengingat segala nikmat yang telah Allah berikan kepada kita seperti kesehatan
yang diberikan, rizki yang selalu dicukupi, dll, bisa menumbuhkan rasa harap
kepada Allah SWT. Menanamkan rasa harap hanya kepada Allah SWT akan menghapus
rasa gelisah dalam diri kita, Hidup tentu akan menjadi lebih tenang so #JanganSalahBerharap. Allah Maha Baik dan pasti akan memberikan yang terbaik untuk kita.
0 komentar