Sibukkan Diri dengan Selfie, Muhasabah diri
14.55
Kali
ini aku bakal ngajak kalian semua buat selfie.
Yuk
selfie gaes!! selfie yang ini beda ya, bukan foto selfie yang kebanyakan
berujung pada takabbur, riya' atau ujub.
"Sebaik-baik
selfie adalah muhasabah diri"
Muhasabah sendiri berasal dari kata Hasiba Yahsabu Hisab yang artinya perhitungan. definisi muhasabah adalah sebuah upaya untuk menghitung-hitung, menilai, mengevaluasi, atau mengintrospeksi terhadap diri sendiri tentang kebaikan maupun keburukan dalam segala aspek. Baik itu secara horisontal maupun vertikal, hubungan kita dengan sesama dan Sang Maha Pencipta.
Adapun perintah untuk muhasabah diri, Allah SWT ber firman :
يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا اتَّقُوا اللَّهَ وَلْتَنْظُرْ نَفْسٌ مَا قَدَّمَتْ لِغَدٍ ۖ وَاتَّقُوا اللَّهَ ۚ إِنَّ اللَّهَ خَبِيرٌ بِمَا تَعْمَلُونَ
“Hai
orang-orang yang beriman, bertakwalah kepada Allah dan hendaklah setiap diri
memperhatikan apa yang telah diperbuatnya untuk hari esok (akhirat); dan
bertakwalah kepada Allah, sesungguhnya Allah Maha Mengetahui apa yang kamu
kerjakan.” (QS. Al-Hasyr: 18).
Muhasabah
diri sangat di perlukan untuk menuju pribadi yang lebih baik. Mengevaluasi apa
yang dilakukan setiap harinya. Dalam bermuhasabah diri tentu seseorang akan
menilai dirinya seberapa banyak kebaikan dan keburukan yang ia lakukan.
Apakah kebaikan lebih banyak dilakukan dari pada keburukan, atau malah
sebaliknya?.
Setiap
manusia pasti akan mati. Apa yang dilakukan didunia ini akan dipertanggung
jawabkan. Karena kehidupan didunia ini hanyalah sementara, maka di dunia ini
adalah tempat kita mencari bekal untuk kehidupan yang kekal.
Orang
yang bermuhasabah diri tentu akan berhati-hati dalam menjalankan kehidupannya
dan juga dalam bertindak. Ia berusaha untuk tidak mengulangi perbuatan buruk
yang pernah dilakukan.
Orang
yang bermuhasabah diri tentu Ia akan menyadari bahwa semakin berkurangnya waktu
di dunia ini, Ia akan menggunakan waktunya dengan sebaik-baiknya.
Untuk
melihat proses muhasabah diri bisa membuat sebuah list, mencatat apa saja yang
perlu diperbaiki dan memberi tanda cek list hal yang telah atau sudah dilakukan
setiap harinya sehingga, bisa diketahui seberapa besar proses perubahan yang
telah berjalan. Bisa juga dengan membuat poster motivasi, atau tulisan yang
akan mengingatkan diri tentang hal yang ingin dilakukan ataupun dihindari.
Tempel di dinding kamar atau tempat-tempat yang biasa disinggahi.
Muhasabah
diri merupakan cerminan orang yang ingin hidup lebih baik. Dear shaliha MARILAH BERMUHASABAH DIRI agar kita senantiasa menuju
peningkatan diri dalam hal kebaikan. Tak usah kita korek-korek kesalahan orang
lain lebih baik kita liat kesalahan-kesalahan sendiri apa yang perlu dibenahi.
sibukan diri dengan selfie, MUHASABAH DIRI.
Tebarkan
Kebaikan...
0 komentar